Pendahuluan
Tak pernah ada dalam pikiran saya dan mungkin hampir semua ibu hamil untuk mengakhiri kehamilannya secara Sectio Caesaria (SC). Bagaimana mungkin sempat terpikir untuk mengakhirinya dengan jalan seperti itu kalau ini adalah kehamilan pertama. Terlebih lagi, ada ‘mitos’ kalau anak pertama melahirkan secara caesar, anak kedua dan seterusnya harus caesar kembali, meskipun pendapat tersebut tidak sepenuhnya salah dan juga tidak sepenuhnya benar. Toh, banyak juga ibu-ibu yang saat melahirkan anak pertama dengan jalan caesar, saat anak kedua bisa melahirkan secara normal.
Pengalaman Kehamilan Pertama
“Ah.. gak enak lahir caesar, sembuhnya lama!” ucap seorang kawan. “Ah.. kalau caesar gak ngerasain jadi ibu dong.. perjuangan menjadi ibu kan saat kita merasakan sakit luar biasanya persalinan!” pukulan telak seorang kawan ini membuat hati ibu seperti saya sedih :(. “Nanti gak bisa punya banyak anak dong.. banyak anak banyak rezeki loh… soalnya kan kalau pernah caesar gak boleh hamil lagi hamil lagi..” tambah seorang kawan yang membuat hati saya makin menciut (sejak awal menikah saya ingin punya banyak anak.. hiks..)
Komentar kawan yang pertama saya aminkan, karena memang luka caesar pastilah lebih lama untuk sembuh dibanding luka robek di jalan lahir. Meskipun post caesar (pascacaesar) 1 hari saya sudah bisa jalan ke kamar mandi, mandi dan melihat bayi saya yang sedang dimandikan di ruang bayi. Seminggu post partum (nifas 1 minggu) saya sudah bisa masak di dapur, membuat sarapan dan bekal makan siang untuk suami dan mencukur rambut bayi saya.
Komentar kawan yang kedua saya interupsi habis-habisan! Siapa bilang saya tidak merasakan perjuangan seorang ibu saat melahirkan seorang bayi, meskipun ya, saya memang tidak merasakan bagaimana sakit luar biasanya persalinan (dari pembukaan 1 sampai lengkap yang memakan waktu berjam-jam dan durasi mulas yang semakin sering dan lama), bagaimana rasanya mengedan dan rasa lega serta plongnya tubuh setelah kepala bayi lahir. Saya memang tidak merasakan itu, karena saya melahirkan dia (Haekal) saat usianya masih 35 minggu 3 hari dalam kandungan. Prematur. Haekal lahir prematur, dokter menyarankan pada saya untuk segera mengakhiri kehamilan (terminasi) karena preeklampsia berat (PEB), bahasa awamnya keracunan kehamilan yang saya derita. Penyakit ini ditandai dengan tekanan darah yang meningkat, ditemukannya senyawa protein dalam urine dan retensi (penumpukan) cairan dalam sel tubuh. Biasanya ibu-ibu hamil yang menderita PEB ini mengalami bengkak di kaki, tangan bahkan wajah. itulah yang terjadi pada saya. Hiks… sedih? Sangat sedih..
Penyebab Preeklampsia
Meskipun sampai saat ini para peneliti belum menemukan penyebab keracunan kehamilan, tetapi risiko bisa meningkat pada kehamilan pertama (karena ini penyakit kelainan trofoblast-placenta-) dan diperparah dengan beban kerja dan tingkat stres berlebih. Hal inilah yang saya langgar, tidak mengurangi aktivitas selama hamil karena merasa sok kuat, ditambah pakai acara pindahan rumah segala, jadilah tekanan darah saya yang sebelum hamil hanya 110/80 mmHg meningkat drastis menjadi 180/120 mmHg saat masuk rumah sakit. Bengkak di kaki dan tangan pun semakin menjadi, nomor sepatu yang semula 39 menjadi 41 pun tidak muat.
Perawatan Intensif di Rumah Sakit
Saat masuk rumah sakit, saya langsung mendapat penanganan intensif, karena kasus saya ini sudah masuk ranah gawat darurat! Segala belalai (selang) dihubungkan ke tubuh saya, tangan kanan dipasang manset sphygnomanometer (tensimeter), tangan kiri dipasang infus, perut saya dipasang CTG (monitoring kesejahteraan janin) dan, hiks, ini yang paling saya tidak suka, dipasang kateter urine (selang saluran kencing). Argh… kalau ada yang bilang saya nggak merasakan perjuangan seorang ibu? Kok, teganya?
Belum lagi, untuk menurunkan tekanan darah, saya harus diinfus drip (pemberian obat lewat infus) obat penurun tekanan darah (agar saya tidak kejang) yang ternyata menimbulkan efek panas yang luar biasa, sekujur tubuh sampai aliran darah saya rasakan panas! Dua hari berturut-turut rasa panas itulah yang saya rasakan.
Proses Operasi Caesar
Setelah 2 hari terapi obat yang panas itu, dokter memutuskan untuk segera terminasi (pengakhiran) kehamilan, mengingat kondisi janin saya bagus dan kondisi tubuh saya pun membaik. Masuk kamar transit di ruang operasi ditemani suami tercinta, hati saya entah kenapa sedikit lega, mungkin pasrah. Yang saya pikirkan saat itu adalah semoga saya bisa melihat wajah bayi saya, sehingga bius spinal (separuh badan) yang saya minta, masalah nanti saya bisa bangun lagi atau tidak, saya pasrah. Perjuangan hidup dan mati bukan?
Di ruang operasi, saya sempat kaget. ternyata asisten DSOG saya ternyata laki-laki, saya pikir DSOG akan diasisteni oleh dokter yang perempuan juga. Perjuangan lagi, kan -menahan malu- di meja operasi. Tapi sudahlah, saya sudah pasrah. Saya masih sadar waktu itu, dan seolah kaki saya terasa hilang kemudian disusul perut saya yang dikoyak-koyak, bahkan saya sempat melihatnya di pantulan lampu operasi. Saya masih sadar!
Kelahiran Bayi Prematur
Beberapa menit kemudian, saya dengar tangisan keras seorang bayi lalu mendapatkan bayi mungil berkulit pink di dada saya. Alhamdulillah.. ia menangis kuat! Seorang bayi prematur yang mungil menangis kuat tanpa harus “dipaksa” menangis oleh dokter anak. Setelah itu, melihatnya menggapai-gapai kedua payudara saya, saya mengantuk dan tertidur.
Kesembuhan Pasca Operasi
Saat berada di kamar transit ruang operasi saya terbangun. Sendirian. Sepertinya seluruh keluarga saya termasuk suami saya lebih fokus memikirkan bayi saya dari pada saya. :(. Beberapa saat kemudian, DUAR! Bekas sayatan bisturi ini luar biasa sakitnya. Rasa sakit ini terus berlanjut, keesokan harinya saya memaksakan diri untuk ke kamar mandi (alasan utamanya, saya nggak nyaman dengan selang kateter ini, sakit dan linu!). Setelah DSOG visit, beliau menyetujui keinginan saya untuk mencoba turun dan melepas selang “menyebalkan” itu.
Dan…. voila! Saya berhasil turun dari tempat tidur, mandi dan buang air secara normal kembali, meski sambil meringis menahan sakit bekas sayatan bisturi itu. Perjuangan berat, kan, Bunda? 🙂
Kehamilan dan Persalinan Selanjutnya
Kembali ke komentar yang ketiga, nggak bisa punya banyak anak? Jawabannya, iya. Kalau persalinan kedua nanti secara caesar juga, berarti 2 kali caesar, anak ketiga harus caesar juga, setelah itu, biasanya dokter menganjurkan untuk mengikuti “kontap” (kontrasepsi mantap). Namun, doa saya pada Allah SWT, agar kehamilan saya yang kedua nanti berjalan lancar, sehat dan persalinan bisa normal. Bukankah pengalaman adalah guru yang terbaik? Maka dari itu, persiapan kehamilan dan persalinan yang kedua nanti akan saya persiapkan sebaik-baiknya. Mohon doa, ya, Bunda!
Kesimpulan
Dalam perjalanan kehamilan yang pertama ini, saya mengalami pengalaman yang tidak terduga. Meskipun harus melahirkan secara caesar karena alasan kesehatan, saya tetap merasakan perjuangan dan kesulitan yang ada dalam menjadi seorang ibu. Meskipun ada mitos yang mengatakan bahwa anak pertama lahir caesar, anak kedua dan seterusnya juga harus caesar, namun saya percaya bahwa setiap kehamilan dan persalinan adalah unik dan dapat berbeda-beda. Saya berharap untuk kehamilan dan persalinan selanjutnya, saya dapat melahirkan secara normal dan mengalami pengalaman yang berbeda.
Dalam menghadapi proses kehamilan dan persalinan, sangat penting untuk mendapatkan dukungan dan pemahaman dari orang-orang terdekat. Komunikasi yang baik dengan pasangan, keluarga, dan tenaga medis akan sangat membantu dalam menghadapi setiap tantangan yang muncul. Selain itu, menjaga kesehatan fisik dan mental selama kehamilan juga merupakan hal yang penting.
Terkait dengan mitos yang mengatakan bahwa ibu yang melahirkan caesar tidak bisa memiliki banyak anak, saya percaya bahwa keputusan untuk memiliki anak lebih dari satu adalah hak setiap pasangan. Meskipun ada risiko yang harus dipertimbangkan, tetapi dengan perawatan yang baik dan dukungan yang memadai, ibu yang telah melahirkan caesar masih dapat memiliki kehamilan dan persalinan yang normal di masa mendatang.
Pengalaman ini memberi saya pelajaran berharga tentang pentingnya menjaga kesehatan selama kehamilan dan mengikuti saran dan petunjuk dari tenaga medis. Setiap kehamilan dan persalinan memiliki tantangan dan risiko yang berbeda, namun dengan dukungan dan perawatan yang baik, setiap ibu dapat melahirkan dengan aman dan sehat.
Pada akhirnya, kehamilan dan persalinan adalah proses yang indah dan ajaib. Meskipun pengalaman saya tidak seperti yang saya harapkan, saya tetap bersyukur atas hadirnya buah hati saya dalam hidup ini. Semoga pengalaman saya dapat memberikan inspirasi dan motivasi bagi ibu-ibu lain yang mengalami situasi yang serupa.
Subscribe, follow lembarkerjauntukanak.com