Mengetahui Manfaat Vitamin C untuk Anak dan Sumber Makanannya
Vitamin C memiliki banyak manfaat yang dibutuhkan bagi tumbuh kembang anak sehingga harus selalu terpenuhi. Ketahui manfaat vitamin C untuk anak hanya di sini!
Vitamin C yang Kaya Manfaat
Manfaat vitamin C untuk anak adalah sebagai berikut:
1. Meningkatkan daya tahan tubuh. Vitamin C merupakan antihistamin dan antioksidan alami yang berfungsi untuk meningkatkan daya tahan tubuh. Jika daya tahan tubuhnya baik, maka si Kecil pun akan lebih sehat dan tidak mudah terserang penyakit.
2. Menangkal radikal bebas. Kandungan antioksidan pada vitamin C juga dapat membantu melindungi sel tubuh dari kerusakan yang disebabkan oleh radikal bebas. Hal ini pun akan menghambat risiko penuaan dini.
3. Memperkecil risiko terserang penyakit tertentu. Masih seputar antioksidan yang juga mampu memperkecil risiko terserang beberapa penyakit, seperti jantung dan kanker.
4. Membantu tubuh memproduksi kolagen. Kolagen adalah protein yang berfungsi untuk memperlambat proses penuaan, mencegah keriput, membantu proses penyembuhan luka, serta menjaga kesehatan dan mencerahkan kulit.
5. Meningkatkan penyerapan zat besi. Vitamin dapat membantu meningkatkan penyerapan zat besi dari makanan, sehingga dapat membuat sistem kekebalan tubuh agar bekerja dengan baik untuk menangkal serangan penyakit.
6. Menjaga kesehatan tulang, tulang rawan, dan gigi. Menurut beberapa hasil penelitian, vitamin C ikut menjaga kesehatan tulang, tulang rawan, dan gigi.
7. Mencegah penyakit tertentu. Vitamin C juga berfungsi untuk menjaga kesehatan pembuluh darah dan jantung, sehingga dapat mencegah penyakit stroke dan serangan jantung. Selain itu, vitamin C juga diyakini bisa mencegah penyakit empedu dan katarak.
Berapa Porsi Vitamin C yang Dibutuhkan Si Kecil?
Anak-anak membutuhkan asupan vitamin C setiap hari dengan porsi yang berbeda-beda.
– Usia 1-3 tahun membutuhkan 15 miligram (mg) setiap hari.
– Usia 4-8 tahun membutuhkan 25 mg setiap hari.
Pada kondisi tertentu, si Kecil akan membutuhkan asupan vitamin C lebih banyak. Sebagai contohnya anak yang terpapar asap rokok (perokok pasif). Vitamin C dibutuhkan tubuh untuk memperbaiki kerusakan sel yang diakibatkan masuknya zat-zat berbahaya dari asap rokok yang ia hirup.
Jika Si Kecil Kekurangan Vitamin C
Bagaimana jika si Kecil tidak mendapat cukup asupan vitamin C? Apa akibatnya?
Saat asupan vitamin C untuk anak kurang dari porsi yang seharusnya ia butuhkan setiap hari, maka sebagai akibatnya tubuh tidak dapat membentuk kolagen-kolagen baru. Padahal kolagen sendiri memiliki banyak fungsi untuk tubuh mungilnya, diantaranya adalah sebagai berikut:
– Mendukung jaringan tubuh manusia, mulai dari rambut, kuku, kulit, tulang, tulang rawan, tendon, hingga otot.
– Memperkuat struktur tubuh.
– Mencegah penyebaran zat patogen, mikroorganisme, sel-sel kanker, dan zat beracun lainnya untuk melindungi struktur kulit.
Bisa disimpulkan bahwa dengan tidak adanya kolagen yang terbentuk, maka akan menyebabkan jaringan dalam tubuh terurai. Sebagai dampaknya, kesehatan dan sistem pemulihan tubuh pun dapat terganggu. Pada kondisi kekurangan vitamin C yang kronis, si Kecil dapat berisiko terserang penyakit scurvy.
Scurvy atau skorbut adalah jenis penyakit langka yang menyerang tubuh saat kekurangan asupan vitamin C. Tidak mampunya tubuh memproduksi kolagen-kolagen baru akhirnya dapat memicu kerusakan jaringan tubuh sehingga memicu munculnya penyakit scurvy.
Makanan Sumber Vitamin C
Ada banyak makanan yang mengandung vitamin C, sehingga kasus kekurangan vitamin C jarang ditemukan. Namun anak-anak yang sulit makan atau suka pilih-pilih makanan (picky eater) dan jarang mengonsumsi buah dan sayuran, akan berisiko kekurangan vitamin C. Oleh karena itu sangat penting untuk selalu memenuhi porsi vitamin C yang dianjurkan pada si Kecil. Tidak harus secara keseluruhan, tapi setidaknya sedikit demi sedikit dalam beberapa hari sekali.
Berikut adalah makanan sumber vitamin C yang bisa Bunda berikan kepada si Kecil:
– Jeruk
– Jambu biji
– Pepaya
– Kiwi
– Paprika merah
– Brokoli
– Strawberry
– Mangga
– Tomat
– Bayam
– Kentang
– Pisang
Itulah tadi pentingnya manfaat vitamin C untuk anak, Bu. Memang tidak mudah untuk membuat si Kecil mau untuk mengonsumsi makanan tersebut, tapi Bunda tetap harus berusaha. Perlahan-lahan si Kecil pasti akan mulai menyukainya. Jika Bunda ragu akan kecukupan vitamin C buah hati, jangan segan untuk berkonsultasi dengan dokter, ya. Semoga si Kecil selalu sehat dan tumbuh kembangnya dapat optimal.
Laman Tanya Pakar dapat menjadi wadah untuk Bunda berkonsultasi seputar anak. Di sana pertanyaan Bunda akan dijawab langsung oleh ahlinya. Namun sebelum bisa memakai fitur tersebut, jangan lupa registrasi dulu ya, Bu.
Sumber:
– hellosehat.com
– alodokter.com
Subscribe, follow lembarkerjauntukanak.com